|
Selfie dengan Durian |
Jika anda penggemar durian, wajib mampir kesini. Turi adalah salah satu penghasil durian selain terkenal karena salak pondohnya.
|
Durian berbagai ukuran
|
Berlokasi di 99QH+RH6, Sempu, Wono Kerto, Kec. Turi, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55551. Lokasi ini dekat dengan pasar Balerante. Nama Warung nya: Gudang Durian Madding Fresh Fruit.
Saya baru tahu bahwa Turi memiliki produk lain selain salak, ketika jalan jalan di area Turi. Ternyata banyak pohon Duren/ Durian yang tumbuh diantara Salak Salak Pondok. Biasanya saya muter muter di Turi untuk melihat tanah di Karangwuni, atau sekedar mencari kuliner atau ziarah di Taman Doa Maria Dhamparing Kawicaksanan Ngembesan. Nanti kita akan bahas tempat tempat ziarah diseluruh area Jogja, Sleman, Bantul, Gunungkidul & Kulonprogo.
|
Durian yang masih utuh
|
Saya pergi ke Gudang Durian Madding ini bersama Istri, Ibu, & 2 keponakan. Ya untuk seumuran ibu hanya sedikit saja mencoba, untuk Saya juga secukupnya, termasuk istri. Mungkin ini pengalaman pertama Keponakan ku si kembar untuk makan Durian di Turi. Gudang Durian yang harganya tidak semahal di area kota.
|
Makan Durian & Es Creamnya: Kak Sela, Kak Seli, Dek Ines & Ibu(Uti)
|
Menu Wajib jika kita makan durian adalah?... Air putih, minuman ini salah satu solusi kalau kita mencapai titik tertinggi yang disebut: "eneg" yaitu bahasa lain dari terlalu "over dosis" makan durian. Untuk menetralkan bisa minum air putih hangat.
Sejenak saya mencoba melihat google maps, ada apa dengan Gudang Durian Madding Sempu Wonokerto Turi ini. Ternyata ada bagian baru yang mereka bangun. Mereka meningkatkan kapasitas pengunjung untuk menikmati enaknya durian dengan membuat ruangan baru yang terbuat dari kaca & almunium. Mungkin semacam partisi kaca almunium. Dengan tembok yang dibiarkan kelihatan tektur batakonya.
|
Ruang Pengunjung |
Untuk kualitas Duriannya, jangan diragukan. Durian ini dagingnya banyak, dijamin deh. Kami membeli durian yang sudah dikupas, sehingga tidak repot untuk membuka kulitnya. Tapi mungkin sensasi menebak berapa banyak biji durian didalam kulit durian itu juga "amazing" ya. Kalau rasa durian ya sama kayak rasa durian yang lain. Namun mungkin yang berbeda adalah lapisan daging durian/ lapisan buah duriannya yang tebel.
|
Pembayaran non Tunai |
Jika kita sudah membeli durian dan akan membayar, ada opsi 2 pembayaran:
- Tunai, sangat umum sih.
- Non tunai dengan QRIS barcode
|
Saatnya Bayar
|
Saya mencoba membaca beberapa review pengunjung yang jujur melakukan review tentang Gudang Durian Madding ini:
Yohna fortinatus || Local Guide · 1.354 ulasan || 9 bulan lalu:
Pusat durian terlengkap termurah di jogja. Buat duren lovers wajib banget kesini. Durenya gede gede
Agus Berhati Nyaman || Local Guide · 41 ulasan || 3 bulan lalu
GUDANG MADDING FRESH. PUSAT DURIAN DI JOGJA UTARA
Gudang Madding Fresh berlokasi di Desa Sempu, Wono Kerto, Turi, Sleman, DI Yogyakarta.
Harga Durian di Gudang Durian Madding Fresh sangat terjangkau dan lebih murah dibandingkan dengan harga durian di tempat lain. Gudang Durian Madding Fresh merupakan pusat durian terlengkap dan termurah yang ada di Jogja Utara. Pusat durian yang berlokasi di kawasan Turi ini menawarkan beberapa jenis durian terbaik di Jogja dan sangat direkomendasikan bagi para pecinta durian. Di Gudang Durian Madding Fresh tersedia jenis Durian Montong, Bawor, Musangking dan Durian lokal. Setiap pembeli akan mendapatkan garansi, jika mendapat daging durian yang tidak baik, akan segera diganti dengan yang durian yang baik. Berat Durian di Gudang Durian Madding Fresh bermacam-macam, di mulai dari berat 1,5 Kg - 10 Kg. Gudang Durian Madding Fresh menyediakan meja dan kursi untuk pengunjung yang ingin menikmati Durian langsung di lokasi.Gudang Durian Madding Fresh buka dari pukul 08.00 - 21.00 WIB. Bagi pengunjung yang menginginkan durian kupas, di Gudang Durian Madding Fresh, juga menjual durian yang sudah dikupas dalam kemasan yang bagus, dengan harga yang murah dan pelayanan yang ramah. SELAMAT BERKUNJUNG DI GUDANG MADDING FRESH
dunia maya || Local Guide · 225 ulasan || 6 bulan lalu
Gudangnya durian monthong Bali di Jogja. Karena durian monthong jadi ya besar-besar pake banget..... bijinya kecil, dagingnya tebal, tapi kurang manis kurang pait ala durian lokal.. ya balik ke selera masing-masing juga. Tempatnya luas, ada toilet dan mushola. Tersedia menu lain misal jus durian, sup durian, es buah. 1kg harganya 59.900 .. mantap
|
Menu Madding Fresh Fruit |
|
Durian Madding Sempu Wonokerto Turi
|
|
Enak Kata dek Ines
|
Menu Lain:
- Jus Durian: Saya belum mencoba kalau yang ini.
- Kopi: Saya juga belum mencoba. Kopi apa ya? kok saya menjadi penasaran.
- Pancake Durian, produk turunan durian
- Sup Durian, sama ini juga menu variasi berbasis durian
- Good Day: Ini kenapa menunya dimasukin ya?
- Teh & Susu : Mungkin cocok kalau makan durian, minum yang hangat.
- Sup Buah, nah kalau ini menurut saya masih logis nyangkutlah logikanya. Cocok kalau mau dicombine durian feat buah buah yang lain.
Jadwal Buka Gudang Durian:
Minggu: 09.00–21.00
Senin: 08.00–21.00
Selasa: 08.00–21.00
Rabu: 08.00–21.00
Kamis:08.00–21.00
Jumat: 08.00–21.00
Sabtu: 01.00–21.00
Kontak Person: 087838278881 || IG: https://www.instagram.com/madding_fresh/
Letak Gudang Durian Madding Sempu Wonokerto Turi:
|
Duren model kayak gini yang saya beli |
|
Es Krim Durian & Pancake |
Kesimpulan:
4,689 ulasan >> Layak dicoba Gudang Durian Madding ini
Menawarkan Durian dengan Kualitas yang bagus, dagingnya gede, biji kecil. Untuk rasa sangat subyektif.
Memberikan menu variatif selain Duren utuh atau duren saja. Produk turunan dari duren, seperti pancake, es krim durian, jus durian, sup durian
Pembayaran non tunai & tunai. Cukup lengkap
Lokasi mudah diakses, pas pinggir jalan. Bisa parkir ditepi jalan. Kondisi jalan tidak terlalu ramai, jalan aspal desa.
Menurut pengunjung harga relatif lebih murah
Pendapat saya pribadi, saya jadi lebih mudah mencari buah durian kalau pingin. Lokasi akses sejalan jika saya ziarah ke Taman Doa Maria Dhamparing Kawicaksanan. Lokasinya asri & sejuk.
Social Media